Cinta
Cinta adalah sebuah emosi dari kasih sayang
yang kuat dan ketertarikan pribadi. Dalam konteks filosofi cinta
merupakan sifat baik yang mewarisi semua kebaikan, perasaan belas kasih
dan kasih sayang. Pendapat lainnya, cinta adalah sebuah aksi/kegiatan
aktif yang dilakukan manusia terhadap objek lain, berupa pengorbanan
diri, empati, perhatian, kasih sayang, membantu, menuruti perkataan,
mengikuti, patuh, dan mau melakukan apa pun yang diinginkan objek
tersebut.
Cinta bisa diungkapkan terhadap lawan jenis, orang tua, teman dan kerabat, tetapi ada perbedaan antara cinta terhadapa lawan jenis, dan keluarga atau kerabat.
Cinta terhadap lawan jenis merupakan suatu perasaan yang muncul dari dalam hati , yang didahului dengan rasa nyaman bahagia bila kita dekat dengan orang tersebut. dan itu disebut jatuh cinta, disaat seseorang yang merasakan jatuh cinta , dia akan merasakan sesuatu hal yang mungkin bagi semua orang itu adalah hal yang bahagia dalam dirinya . hal ini yang bisa membuat orang yang merasakan jatuh cinta begitu menyanyangi pasangannya .
Tetapi didalam suatu perCintaan itu tidak semuanya berjalan dengan apa yang kita inginkan. ada masanya seseorang merasaka sakit hati atau dalam bahasa sekarang adalah "galau" . hal yang menyebabkan kita merasakan sakit hati atau galau , ya mungkin ketika kita menyatakan perasaan skepada seseorang yang kita suka , tetapi dia tidak menyukai kita atau hanya menganggap sebagai teman. " ya menurut saya pribadi sih itu lumayan nyesek rasanya" dan bisa juga ketika menjalani sebuah hubungan pasangan kita tidak serius menjalaninya atau kita diduakan diselingkuhi dan hal ini yang membuat hampir semua manusia didunia merasakan benar benar sakit hati , dan untuk beberapa orang bisa berbuat tindakan yang tergolong aksi kriminal terhadap pasangannya . bahkan ada pepatah yang mengatakan " lebih baik sakit gigi dari pada sakit hati " mungkin pepatah itu cukup tepat sebagai bukti bahwa sakitnya perasaan seseorang itu melebihi sakit apapun . dan itu merupakan sedikit cerita sedih didalam suatu percintaan.
sedangkan cinta dan kasih sayang terhadap orang tua teman atau mungkin tidak mengharapkan timbal balik dari perasaan cinta tersebut. seperti contoh perasaan antara kasih seorang anak dan orang tuanya dan begitu sebaliknya.
Kesimpulan nya adalah cinta merupakan suatu perasaan yang mewakili perasaan dari seseorang terhadap seseorang yang dicintainya, dan cinta tidak hanya diberikan kepada lawan jenis, tetapi bisa kepada keluarga atau saudara. dan untuk menjalani sebuah hubungan dengan lawan jenis yang dilandasi oleh cinta , manusia sebagai pelakunya berhak menentukan akhir dari hubungan mereka sendiri , HAPPY or SAD ending .